2.Taman Nasional Bunaken


                Taman Nasional Bunaken merupakan tempat wisata yang berada di Teluk Manado - Sulawesi Utara dengan luas sekitar 8,08 km persegi, tempat wisata ini merupakan salah satu bagian dari pemeritahan kota Manado yang merupakan ibukota Sulawesi Utara. di sini terdapat sebuah Taman Laut yang sangat indah yang terdapat di sekitar pulau Manado Tua ( Mantehage dan Siladen ). untuk menikmati suasana bawah laut Bunaken Anda harus menyelam kedalam dan bergerak mengikuti irama ombak yang mengalir.

Hasil gambar untuk bunaken

     Taman Nasional Bunaken
              
              Pesona alam bawah laut yang menakjubkan akan dapat anda temukan disini, ada sekitar 13 jenis terumbu karang  yang menjulang terjal vertikal kebawah sedalam sekitar 25 - 50 meter. 
             Anda juga akan dimanjakan dengan pemandangan yang disuguhkan oleh sekitar 91 species ikan yang ada di Taman Laut Bunaken. antara lain koi putih (Seriola rivoliana), gusimi lokal (Hippocampus), nila gasi (Scolopsis bilineatus), goropa (spilotocepsep hinephelus dan hypselosoma Pseudanthias), lolosi ekor kuning (Lutjanus kasmira), dan banyak yang lain. tidak hanya itu disini juga banyak ditemukan moluska seperti ikan kepala kambing (Cassis cornuta), nautilus (Nautilus pompillius), kima raksasa (Tridacna gigas) dan tunikates atau askidian.


              Bagi para Traveler yang menyukai scuba diving, tempat ini adalah salah satu tepat terbaik untuk melakukan kegiatan tersebut. ada sekitar 20 titik yang bisa digunakan untuk penyelaman, dimana Anda akan mendapatkan kesempatan untuk berenang kedalam laut dengan disekelilingi beragam biota laut yang sangat mempesona.

Sejarah Wisata Bunaken 

 

Hasil gambar untuk sejarah bunaken     Bunaken yang satu ini bisa sangat terkenal seperti sekarang ini dikarenakan keindahan taman lautnya, wisata ini ditemukan pada tahun 1975, dan dijadikan sebuah objek wisata andalan Sulawesi Utara. 
       Sebenarnyawilayah dari bunaken telah dihuni oleh penduduk semenjak tahun 1400, dan penduduk yang pertama kali menghuni tempat ini merupakan imigran dari kerajaan Bowontehu ( Manado Tua ) serta wilayah yang ditempati meliputi pulau Bunaken, Mantehage, Siladen, Naen, Talise, pulau Bangka, Gangga dan wilayah pesisir utara semenanjung Minahasa
      Pada tahun 1850 an, masyarakat yang menduduki Tanjung Parigi berpindah ke Arah Tenggara yang letaknya ditepi pantai dan tepat berhadapan dengan Kota Manado sendiri. 
 Kemudian masyarakat tersebut mendirikan sebuah negeri yang oleh mereka diberi nama "Wunakeng" yang merupakan singkatan dari nama "Kinawungakeng", kata Kinawunakeng sendiri mempunyai arti tempat tinggal. Kemudian pada perkembangannya, kata" Wunakeng " sendiri diganti menjadi Bunaken yang merupakan singkatan dari "Pamunakeng" yang mempunyai arti tempat mendarat dari sebuah perahu.



                 Pada mulanya Taman Nasional Laut Bunaken ditemukan oleh sekolompok penyelam dari Kota Manado yang mencoba melakukan kegiatan ekspedisi penyelaman di tempat ini yang dilakukan pada tahun 1975. Dan pada saat mereka melakukan kegiatan penyelaman, nelayan setempat memperingatkan kepada para penyelam tersebut bahwa tempat yang mereka selami banyak terdapat roh jahat, akan tetapi para penyelam tadi tidak gentar dan terus melakukan kegiatan penyelaman. 
               Setelah mereka menyusuri tempat dibawah air laut Bunaken, penyelam - penyelam tadi menemukan tumbuhan laut di dinding karang masih murni dan ikan - ikan langka, yang membuat mereka terkagum - kagum melihat pemandangan yang sangat fantastis tersebut. semenjak itulah Bunaken menjadi tempat wisata yang sangat mempesona di Sulawesi Utara. kemudian pada tahun 1991 tempat ini menjadi salah satu Taman Nasional di Indonesia dan pada tahun 2005 Taman Nasional Bunaken menjadi salah satu situs warisan dunia setelah didaftarkan ke UNIESCO.
Rute Perjalanan Menuju Ke Taman Nasional Bunaken
Hasil gambar untuk rute perjalanan bunaken

               Untuk menjangkau ke kawasan Taman Nasional Bunaken sangatlah mudah. Apabila Anda melakukan perjalanan melalui udara, Anda bisa langsung transit di Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi yang ada di Kota Manado. 
             Dimana bandar udara ini terhubung dengan kota - kota besar lainnya di kawasan Indonesia seperti Jakarta, Surabaya, Makasar, Balikpapan dan juga Denpasar Bali. selain itu bagi Anda yang datang dari luar negeri seperti Malaysia, Singapura, Filipina juga bisa langsung transit di Bandara ini.


       Kemudian dari Bandara Sam Ratulangi perjalanan Anda dilanjutkan ke Kota Manado dengan menggunakan transportasi taksi, dari Kota Manado ke Pulau Bunaken sendiri, perjalanan dilanjutkan melewati pelabuhan yang ada Manado menuju Marina Blue Banter dan Marina Nusantara Diving Centre (NDC) di Kecamatan Molas, waktu yang ditempuh  kurang lebih sekitar 30 menit. 
    setelah sampai di Marina Blue Banter masih diperlukan 10 sampai 15 menit perjalanan dengan menggunakan kapal pesiar menuju ke lokasi penyelaman, semantara apabila Anda melewati Marina Nusantara Diving Centre (NDC) membutuhkan waktu 20 menit. Selain itu alternatif lain untuk sampai ke Pulau Bunaken dari Manado, Anda bisa menggunakan transportasi kapal yang bisa Anda sewa dari Marina dan Pasar Bersehati
   Kemudian untuk masalah tiket masuk ke kawasan wisata Taman Nasional Bunaken, Anda bisa memperolehnya dengan membeli di kota Manado tepatnya di Kantor Taman Nasional Bunaken, selain itu Anda juga bisa memperolehnya di beberapa counter penjualan tiket yang ada di desa Liang ( Pulau Bunaken ) atau di Siladen

Kegiatan Wisata di Kawasan Pulau Bunaken
                Kegiatan yang bisa dilakukan  di pulau Bunaken kebanyakan adalah snorkeling atau menyelam, agar Anda dapat menikmati pesona keindahan Bunaken secara utuh dan jelas, disini terdapat kurang lebih 23 tempat penyelaman yang bisa Anda kunjungi.
                Bagi anda yang berkeinginan untuk melakukan snorkeling tidak usah bingung dan repot untuk membawa peralatan penyelaman karena disekitar sini telah banyak penyedia alat - alat selam yang bisa Anda sewa tentunya dengan harga murah kisaran Rp. 100 ribu untuk satu hari


.
                                      Hasil gambar untuk rute perjalanan bunaken

            Pemandangan bawah laut Bunaken yang sangat mempesona memang sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja, berbagai jenis spesies terumbu karang yang sangat menakjubkan dengan bentuknya yang unik membentuk lekukan lekukan indah membuat mata Anda akan terpukau olehnya, disamping itu keindahan yang dihasilkan dari terowongan - terowongan mungil yang ada dibawah laut, menjadikan tempat ini surga bawah laut yang mustahil ditemukan ditempat lain. adapun lokasi penyelaman terbaik yang berada di sekitar Bunaken dan Manado Tua adalah sebagai berikut.

1. Bunaken Timor
           
Hasil gambar untuk bunaken timor
         
      Bunaken Timor merupakan salah satu tempat snorkeling yang direkomendasikan, akan tetapi perlu diingat tempat ini memiliki arus bawah laut yang kuat. Anda akan banyak sekali  menemukan species ikan yang hidup dikawasan ini. Selain itu  beberapa jenis terumbu karang juga menghiasi pesona bawah lautnya walaupun mungkin tidak se-spektakuler yang lainya. 
     Akan tetapi Anda bisa menyaksikan kehidupan pari elang, hiu, penyu, dan beberapa ikan besar yang berenang kian kemari, tidak hanya itu pemandangan yang disuguhkan oleh juntaian rumput laut serta gua-gua kecil yang menghiasi dinding - dindingnya akan menghipnotis siapa saja yang menyaksikan pemandangan tempat ini.

2. Mandolin
Hasil gambar untuk bunaken mandolin
           
      Mandolin merupakan sebuah taman laut yang mempunyai dinding dan puncak karang yang dihuni oleh ribuan ikan ikan yang hidup bergerombolan seperti unicornfishsurgeonfishbannerfish, dan ikan penembak. Ikan - ikan disini sangat jinak sehingga mudah sekali untuk didekati.

3. Muka Gereja
            Sama seperti tempat snorkeling lainya di Bunaken, Muka gereja merupakan tempat yang sangat indah yang sayang sekali untuk dilewatkan disini juga banyak terdapat ribuan ikan yang berada di perairan dangkal serta palung - palung yang terbentang menuju ke dinding - dinding laut.

4. Puncak Barakuda
                                   Hasil gambar untuk bunaken muka gereja puncak barakuda
         Puncak Barakuda merupakan salah satu tempat snorkeling terjauh yang terletak di barat laut Bunaken. ditempat ini Anda akan menemukan Segerombolan Barakuda raksasa yang berenang di antara ikan tuna dan ikan jack. Oleh karena itu tempat ini disebut dengan Puncak Barakuda.

5.Reruntuhan Kapal di Manado
          Lokasi selanjutnya adalah Reruntuhan Kapal di Manado, Kapal panjang yang mempunyai ukuran 60 m ini berada di bawah laut dengan kedalaman 78  kaki atau sekitar 23 m di bawah laut. Konon kapal ini dulunya adalah kapal milik pedagang Jerman yang tenggelam pada tahun 1942 di dekat Pantai Molas . Kapal ini terbelah dibagian tengahnya sehingga memperlihatkan ruang kemudi serta pegangan kargonya, ditempat ini jarak pandang yang bisa dijangkau sekitar 10 sampai 15 m
.
6. Siladen


         Tempat snorkeling selanjutnya adalah Siladen. tempat ini mempunyai dinding - dinding karang yang halus serta membentuk pemandangan yang indah dan akan terlihat hidup ketika arus datang. Lokasi Laut dangkalnya memperlihatkan keindahan tersendiri dengan ikan-ikan dan schooling snappers.

7. Tanjung kopi
                              Hasil gambar untuk bunaken tanjung kopi

     Tempat lainya yang bisa dijadikan tujuan penyelaman adalah Tanjung Kopi. Tanjung Kopi merupakan sebuah tembok kecil yang juga banyak di huni oleh segerombolan ikan barakuda dan ikan sweetlip. ditempat ini jarak pandang di lokasi air dangkal kurang begitu baik, tetapi yang membuat menarik tempat ini adalah banyaknya jumlah ikan yang bisa Anda amati. salah satu contoh species ikan yang hidup di tempat ini adalah Ikan Nudi branch dan Ikan Api Gobi.

8. Tembok Lekuan (I, II, III)
        Tembok Lekuan (I, II, III) merupakan sebuah tembok panjang yang ada di Bunaken, tempat ini terbagi menjadi tiga tempat lokasi yaitu Lekuan I, II, dan III. Ketiga - tiganya memiliki sebuah taman laut  yang bisa dikatakan terbaik dari tempat - tempat lain di Bunaken. Tembok Lekuan memiliki dinding - dinding yang curam serta celah - celah dinding yang dalam, tidak hanya itu disini Anda akan menemui kipas angin laut dan spons raksasa serta beberapa lokasi yang dangkal dan dipenuhi oleh ikan Kakak Tua Besar yang bergerombol berombongan serta penyu - penyu yang hidup di kawasan ini.

                
       Pemandangan indah yang disuguhkan di kawasan Bunaken tidaklah itu saja, tetapi Anda juga bisa menikmati pesona keindahan di permukaan yang disuguhkan oleh keelokan lima pulau yang berada di kawasan Taman Nasional Bunaken. diantara lima pulau tersebut adalah  pulau Bunaken, Manado Tua, Siladen, Mantehage dan Nain. selain itu Anda juga bisa menikmati wisata budaya suku Bajo yang tinggal disini. Bagi Anda pencinta burung cagar alam Tangkoko Dua Sudara Nature bisa dijadikan tujuan wisata Anda di Bunaken.
Oleh - Oleh Khas Bunaken
Oleh - Oleh yang bisa Anda dapatkan apabila Anda berkunjung menikmati keindahan alam Bunaken kebanyakan merupakan oleh - oleh khas Manado, Adapun oleh - oleh tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :
  1. Kacang Goyang.
  2. Klapertaart.
  3. Kue Lampu-Lampu.
  4. Kue Balapis Manado.
  5. Dodol Manado.
  6. Cakalang Fufu.
                                                                      Makanan khas

 Hasil gambar untuk oleh oleh khas bunaken kue lampu lampu dan cakalang fufu     Gambar terkait
                         Kue lampu-lampu                                                      Cakalang fufu



Halua Kenari.
Itulah beberapa Oleh - Oleh Khas Bunaken yang bisa Anda peroleh apabila berkunjung ke Kawasan Wisata Taman Nasional Bunaken
Tips Berwisata Ke Bunaken

             Berwisata ke Bunaken memang sangat menarik sekali, akan tetapi apabila Anda belum pernah mengunjungi tempat ini tentunya belum mempunyai kiat - kiat tersendiri agar dapat menikmati keindahan alamnya dengan sepenuhnya, berikut ini Twisata akan membagikan tips - tips berwisata ke Bunaken.

1. Pilih Bulan Kunjungan Anda Pada Bulan Mei -  Agustus
            Kenapa memilih bulan Mei - Agustus apabila akan mengunjungi Taman Nasional Bunaken ?. karena pada bulan - bulang tersebut kondisi air laut disekitar kepualauan Bunaken sangat jernih dan suhunya yang hangat, kondisi ini sangat baik sekali untuk melakukan kegiatan penyelaman karena jarak pandangnya yang bisa dijangkau bisa maksimal. Akan tetapi pada bulan - bulan antara Desember sampai Januari kondisi air laut sedang pasang dan air leutpun kotor yang diakibatkan banyaknya sampah yang terbawa arus, sehingga kurang begitu bagus apabila melakukan kegiatan penyelaman. dan apabila Anda berkunjung pada bulan Oktober Anda dapat menyaksikan Festival Bunaken yang diselenggarakan oleh pemerintah setempat.

2. Rencanakan Liburan Anda Jauh - Jauh Hari
           Kebanyakan dari wisatawan yang mengunjungi Bunaken memang memilih rentan bulan antara Mei - Agustus, hal tersebut mengakibatkan banyak operator dan resort yang sudah tidak menerima wisatawan masuk lagi, dikarenakan pemesanan yang sudah penuh, oleh sebab itu bagi Anda yang berniat mengunjungi tempat ini usahakan merencanakan jauh - jauh hari dengan memesan akomodasi dan perlengkapan untuk berwisata ke Bunaken.

3. Bawalah Uang Tunai
Membawa uang tunai sangat disarankan apabila Anda berwisata ke kawasan Taman Nasional Bunaken, hal tersebut akan dapat mempermudah Anda apabila akan bertransaksi misalnya untuk menyewa peralatan selam, untuk menyewa foto bawah laut dan lain sebagainya, untuk pembayaran dengan menggunakan kartu kredit ataupun kartu debit sangat sulit untuk dilakukan karena kebanyakan masih belum menerima model pembayaran seperti itu di sana.

4. Jagalah Kebersihan Lingkungan


 Wisata Taman Laut Bunaken merupakan tempat wisata yang perlu dilestarikan, hal tersebut bisa terlaksana apabila kita minimal bisa menjaga kebersihan lingkungan dan tidak merusak kelestarian alamnya. Disini Anda akan banyak menemukan papan - papan yang berisi himbauan - himbauan untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan . 
   Sebagai sarana untuk mengingatkan para wisatawan karena perilaku pengunjung yang tidak sepenuhnya dapat terkontrol oleh petugas disana.
Itulah ulasan mengenai keindahan Taman Nasional Bunaken, semoga ulasan tadi bisa bermanfaat bagi Anda yang akan mengunjungi keindahan taman laut yang satu ini.
Hasil gambar untuk ucapan terima kasih template


Thank's for seeing and reading my blog

sumber : www.twisata.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

11.Taman Nasional Teluk Cendrawasih

5.Taman Laut Banda